×

Iklan


Nagari Lansek Kadok Upayakan Pembangunan Fisik untuk Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat

09 September 2021 | 00:19:55 WIB Last Updated 2021-09-09T00:19:55+00:00
    Share
iklan
Nagari Lansek Kadok Upayakan Pembangunan Fisik untuk Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat
(foto: Yunefrizal)

Lubuk Sikaping, Khazanah--  Setelah sepi di tahun anggaran 2020 karena pandemi  Covid-19, pada tahun anggaran 2021 sejumlah kegiatan fisik di Nagari Lansek Kadok, Kecamatan Rao Selatan, Kabupaten Pasaman, sudah mulai kembali menggeliat.

 

    Kendati harus diakui intensitas kegiatannya masih jauh di bawah ketika pandemi Covid-19 belum melanda dunia.

     

    Menurut Wali Nagari Lansek Kadok, Antoni S.Pd., sejumlah kegiatan fisik di nagari yang dipimpinnya di tahun anggaran 2021 ini lebih diarahkan untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat.

     

    "Karena bukan saja masyarakat Nagari Lansek Kadok, secara nasional pandemi Covid-19 memberi dampak yang luas bagi perekonomian masyarakat," kata Antoni.

     

    Boleh jadi, menurut Antoni, sejauh ini anak Nagari Lansek Kadok belum ada  yang terkonfirmasi Covid-19, tapi harus diakui cukup banyak anggota masyarakat yang terdampak oleh pandemi, terutama di segi ekonomi.

     

    "Yang paling merasakan tentu anggota masyarakat yang masih hidup di bawah garis kemiskinan," ujarnya menambahkan.

     

    Kendati pemerintah meluncurkan sejumlah stimulus seperti BLT (bantuan langsung tunai), menurut Antoni, belum mampu menjawab keseluruhan persoalan masyakat terkait dampak ekonomi dari pandemi Covid-19.

     

    "Perlu langkah-langkah strategis lain agar kondisi ekonomi masyarakat tidak semakin terpuruk oleh pandemi yang entah kapan berakhirnya," ungkap Antoni.

     

     

    Oleh karena itu, sesuai arahan pemerintahan yang lebih tinggi, pihak Pemerintahan Nagari Lansek Kadok di tahun anggaran 2021 ini melaksanakan sejumlah kegiatan fisik yang diarahkan untuk melibatkan sebanyak mungkin masyarakat dalam proses pelaksanaannya.

     

    "Dengan cara ini diharapkan perekonomian masyarakat akan ikut terbantu," ungkapnya.


    Dijelaskan, semua kegiatan fisik proyek di Lansek Kadok di tahun anggaaran 2021 ini dilakukan dengan sistem padat karya tunai, yaitu dengan melibatkan sebanyak mungkin masyarakat tidak mampu di lokasi pelaksanaan kegiatan sebagai pekerja.

     

    "Upah sebagai pekerja kan cukup membantu perekonomian masyarakat di tengah kondisi yang sangat sulit belakangan ini," ujarnya.

     

    Sejalan dengan itu, imbuh Antoni, perencanaan kegiatan fisik juga dengan melibatkan peran serta semua elemen masyarakat, yang prosesnya mulai dilakukan sejak musyawarah di tingkat jorong sampai musrenbang (musyawarah rencana pembangunan).

     

    "Sasarannya, agar keberadaan proyekproyek fisik yang kita bangun memberi dampak yang luas bagi masyarakat, terutama di segi ekonomi," ungkap Antoni.

     

    Diungkapkan Antoni, di tahun anggaran 2021 ini di Nagari Lansek Kadok dilaksanakan sejumlah kegiatan fisik seperti membangun jalan usaha tani, drainase dan lainnya, yang dananya bersumber dari ADD (anggaran dana desa) Nagari Lansek Kadok tahun anggaran 2021.

     

     "Juga dilaksanakan sejumlah kegiatan fisik yang dananya bersumber dari pokir (pokok pikiran) anggota DPRD, baik tingkat Kabupaten Pasaman maupun tingkat Provinsi

    Sumatera Barat," jelasnya (Yunefrizal).