×

Iklan

Usai Pastikan Tiket ke Piala Asia U-20 2025
Penjaga Gawang Timnas U-20 Langsung Gabung dengan Semen Padang FC

03 Oktober 2024 | 23:33:01 WIB Last Updated 2024-10-03T23:33:01+00:00
    Share
iklan
Penjaga Gawang Timnas  U-20 Langsung Gabung dengan Semen Padang FC
Ikram Al Giffari bersama tim pelatih Semen Padang

Padang, Khazanah- Timnas Indonesia U-20 berhasil melaju ke putaran final Piala Asia U-20 2025. Turnamen usia muda itu akan digelar di China.
Ada peran krusial dari pemain Semen Padang dalam keberhasilan Timnas Indonesia U-20 itu. Sosok yang dimaksud adalah Ikram Al Giffari.
Ikram yang menjadi penjaga gawang utama telah kembali ke skuad Semen Padang FC. Ikram pun tidak sabar kembali berjuang bersama Kabau Sirah di BRI Liga 1 2024/2025.
“Pastinya senang bisa bertemu rekan-rekan dan tim pelatih. Tentu saya rindu berjuang bersama-sama. Semoga momen itu bisa segera tiba,” kata Ikram Al Giffari.
Timnas Indonesia U-20 lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2025 dengan status sebagai juara Grup F di babak kualifikasi.
Ikram Al Giffari menyebut keberhasilan itu berkat kerja kolektif dari semua elemen di Timnas Indonesia U-20. Para pemain, pelatih dan ofisial saling bersinergi.
“Alhamdulillah, saya bersyukur dan senang bisa lolos ke Piala Asia U-20 2025. Hal itu adalah berkat kerja keras semua elemen dan ke depannya kami akan terus bekerja keras," katanya.
Ikram pun mengaku bangga bisa membawa Timnas Indonesia U-20 berlaga di Piala Asia U-20 2025. Namun, mantan penjaga gawang PSP U-15  itu mengaku belum puas.
“Saya bangga dengan perjuangan kami di Timnas. Tentu pencapaian ini belum membuat kami puas. Masih banyak hal yang perlu kami kembangkan untuk Piala Asia U-20 nanti. Mohon doanya,” tandas Ikram.
Piala Asia U-20 2025 akan digelar di China, Februari 2025. Turnamen itu juga bisa menjadi jalan menuju Piala Dunia U-20 2025 di Chile. (faisal)